Asmirandah
Perjalanan karier aktris Asmirandah terlihat mulus menuju puncak popularitas. Namun Asmara Asmirandah dengan sejumlah pria, tampaknya tak semulus kariernya . Bagaimana kisahnya, yuk disimak
Perjalanan Karier
Asmirandah adalah anak tunggal dari pasangan M. Faridji Zantman dan Sani Suliwati yang lahir pada 5 Oktober 1989. Asmirandah memiliki darah Belanda dari ayahnya. Sedangkan ibunya asli Betawi.
Andah, biasa Asmirandah disapa memulai karier pada tahun 2004 ketika membintangi sinetron Kawin Gantung. Saat itu Asmirandah beradu peran dengan Didi Riyadi, Raihanun, dan Elma Theana.
Semenjak itu, Asmirandah mulai banyak membintangi puluhan judul sinetron. Tak hanya itu, tawaran untuk menjadi bintang iklan, video klip, sampai film layar lebar pun banyak berdatangan.
Bahkan tak hanya bergelut dalam seni peran, Andah juga dikenal piawai dalam seni suara. beberapa single lagu sempat dilemparnya ke pasaran.
Untuk kiprahnya di jalur seni peran, Andah sempat dinobatkan sebagai aktris wanita terfavorit versi Panasonuc Gobel Award pada tahun 2012 dengan menyingkirkan saingannya seperti Nikita Willy, Naysila Mirdad, Nabila Syakieb, dan Shireen Sungkar.
"Alhamdulillah saya akhirnya bisa memegang piala ini. masih deg-degan. nggak tahu harus ngomong apa, aku benar-benar nggak nyangka. semoga ini bisa menjadi pemicu buat aku agar lebih baik lagi ke depannya," kata Andah di Jakarta pada 2012 lalu.
Selain itu, penyuka bintang kucing ini juga terpilih sebagai Aktris Terpavorit versi Indonesia Kid Choice Award 2013.
Cinta Lokasi dengan Dude Harlino
Bermain satu film dengan raja sinetron Dude Harlino dalam film berjudul Dalam Mihrab Cinta pada tahun 2010 membuat hubungan Asmirandah dengan Dude semakin dekat.
Bahkan usai pembuatan film tersebut, asmara keduanya berlanjut dalam dunia nyata. Dude dan Asmirandah resmi pacaran.
"Di film Dalam Mihrab . Di situ kita ditemukan kembali jadi mulai dari situ kita mulai lebih dekat, sampai hari ini," kata Dude pada Maret 2011 lalu.
Dude kala itu mengaku sudah sejak lama mengenal Andah. Hanya saja, Dude baru berani ungkapkan perasaan cintanya pada Andah semenjak main film Dalam Mihrab Cinta.
"Kami kenal sudah lama, sekitar lima tahun karena satu judul terus. Kami sudah 3 judul bareng dan satu film. Dari dulu kami silaturahminya baik," kata Dude.
Dude juga kala itu mengaku tak mau berlama-lama untuk pacaran. ia yang sudah memiliki usia matang dan mapan dalam ekonomi ingin segera menikahi Andah. "Ya insyaAllah, doakan saja," harap Dude.
Tak Bertahan Lama dengan Dude Harlino
Namun asmara Andah dengan Dude Harlino tak bertahan lama. padahal, banyak penggemar mereka menginginkan agar hubungan Dude dan Andah bisa berlanjut ke pelaminan.
Pada akhir tahun 2012, publik dikejutkan dengan pernyataan Andah yang mengaku jika sudah lama tak menjalin kasih dengan Dude Harlino.
"Karena banyak perbedaan yang enggak bisa disatukan lagi. mungkin memang seperti ini jalannya," kata Andah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar